Lakukan 6 hal ini agar Berkendara anda Aman dan Nyaman di Bulan Ramadhan

RIAU24.COM - Aktifitas berkendara pada saat bulan Ramadhan tentunya berbeda dengan aktifitas berkendara pada hari biasa. Di bulan Ramadhan, kita akan merasakan perubahan kondisi lalu lintas seperti munculnya warung penjual takjil dadakan di pinggir jalan, kepadatan lalu lintas di jam tertentu terutama di lokasi pasar Ramadhan dan munculnya banyak kegiatan berbagi takjil gratis di pinggir jalan oleh komunitas atau instansi tertentu. Selain itu, bagi pengendara yang menjalankan puasa akan menghadapi beberapa perubahan seperti perubahan jam makan dan perubahan jam tidur yang berpengaruh terhadap fokus dan kemampuan dalam prediksi bahaya.
PT. Capella Dinamik Nusantara selaku Main Dealer sepeda motor Honda wilayah Riau berkomitmen menjadi pelopor keselamatan berkendara, salah satunya memberikan tips dan trik bagaimana berkendara yang aman. Melalui instruktur safety riding PT. CDN, Rama Dhandyano, memberikan tips aman bagi pengendara yang berpuasa :
1. Cukupkan istirahat anda saat berkendara
Karena jam tidur berubah dari hari biasanya, atur ulang waktu tidur anda.
Tidurlah lebih awal atau tambahlah jam tidur di waktu yang lain. Beristirahatlah setelah satu atau dua jam perjalanan, namun apabila rasa kantuk menyerang atau konsentrasi menurun bersegeralah istirahat. Kurang tidur akan berpotensi mengakibatkan mudah Lelah, ragu mengambil Keputusan dan kesalahan dalam mengoperasikan kendaraan.
2. Rencanakan Perjalanan