Menu

Apakah Bali Mengalami Overtourism?

Devi 22 Mar 2025, 13:37
Apakah Bali Mengalami Overtourism?
Apakah Bali Mengalami Overtourism?

RIAU24.COM - Perusahaan penerbitan panduan perjalanan global, Fodor’s Travel, menempatkan Bali dalam daftar destinasi yang tak layak dikunjungi pada 2025 akibat overtourism.

Setiap tahun panduan yang sudah dijadikan acuan selama puluhan tahun ini merilis daftar yang mereka sebut Fodor’s No List dengan tujuan menyoroti destinasi yang popularitasnya menurun drastis. Dan dalam rilisan terbarunya, mereka menempatkan Bali di posisi pertama.

“Pembangunan yang cepat dan tak terkendali akibat pariwisata yang berlebihan telah merambah habitat alami Bali, mengikis warisan lingkungan dan budayanya, serta menimbulkan “bencana sampah plastik,” tulis mereka di situsnya.

Di Indonesia, ahli dan pemerintah memiliki pendapat berbeda soal apakah Bali sudah mengalami overtourism.

Dosen fakultas ilmu sosial dan ilmu politik Universitas Brawijaya, I Wayan Suyadnya, sudah mengidentifikasi overtourism di Bali sejak 2019.

Halaman: 12Lihat Semua