Siap-siap Peran Dagang Global, Trump Siap Berlakukan Tarif Baru Hari Ini

Namun, hingga malam menjelang pengumuman, Gedung Putih belum menyampaikan detail lengkap tarif yang akan diberlakukan.
Juru bicara Gedung Putih, Karoline Leavitt, mengatakan Trump masih bertemu dengan para penasihatnya guna menyempurnakan kebijakan tersebut.
Ia menegaskan, tarif akan mulai berlaku "segera" setelah diumumkan, tanpa jeda waktu untuk negosiasi. Trump, yang kini berusia 78 tahun, telah lama dikenal sebagai pendukung kebijakan tarif.
Ia menyebut tarif sebagai solusi utama mengatasi defisit perdagangan AS, baik terhadap negara sekutu maupun pesaing.
Trump yang keras terhadap perdagangan mendapat kritik dari berbagai pihak. Para ekonom memperingatkan, beban tarif kemungkinan besar akan dialihkan ke konsumen, dan berisiko mendorong terjadinya resesi di tingkat domestik maupun global.
Pasar keuangan dunia pun telah menunjukkan kegelisahan sejak beberapa hari terakhir. Ketidakpastian mengenai skala dan cakupan tarif membuat investor berhati-hati, sementara negara-negara mitra dagang utama AS menanti dengan waspada.