Pelobi Ulung Versi Politisi Nasdem itu Bernama...

Ilustrasi jabat tangan. Sumber: Internet
RIAU24.COM - Politikus NasDem Bestari Barus menyebut Presiden Prabowo Subianto sebagai pelobi ulung.
Hal ini dibuktikan ketita terjadinya pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri beberapa waktu lalu dikutip dari detik.com, Kamis 10 April 2025.
"Pak Presiden Prabowo ternyata juga boleh disebut sebagai pelobi ulung. Mudah-mudahan, lawatan-lawatan beliau ke negara sahabat juga membuahkan hal-hal baik bagi negeri ini," ujarnya.
"Beliau pasti ulung juga dalam lobi internasional," tambahnya.
Baca juga: Mempertanyakan Kesadaran Etik Jokowi
Dia yakin dengan pertemuan itu masyarakat menaruh harapan untuk Indonesia lebih baik.
Dia juga yakin pertemuan itu menunjukkan iktikad baik Prabowo dalam merangkul para tokoh bangsa.