Wanita Bogor Kena Radang Usus Buntu di Usia 25 Tahun Ternyata Ini Pemicunya

RIAU24.COM - Ajeng Sumawi Citra, seorang wanita di Bogor terpaksa harus menjalani operasi radang usus buntu di usianya yang masih muda, yakni 25 tahun. Ia terkena kondisi tersebut akibat pola hidup yang buruk.
Awalnya, nyeri muncul di sisi kiri bawah perut. Namun, seiring waktu, rasa sakit tersebut berpindah ke bagian bawah pusar hingga sisi kanan. Ajeng sempat mengira keluhan tersebut disebabkan oleh kambuhnya penyakit asam lambung lantaran ia memang memiliki riwayat penyakit tersebut.
Wanita berusia 25 tahun itu sempat menjalani pengobatan di IGD dan klinik, namun gejala tidak kunjung membaik hingga akhirnya diperiksa lebih lanjut. Pemeriksaan lanjutan melalui tes darah, urine, dan USG menunjukkan adanya radang usus buntu, dan ia pun harus menjalani operasi pengangkatan.
"Saya terkena penyakit ini di tanggal 21 Januari 2025 di usia 25th yang benar benar sakit dan dirawat," ucapnya saat dihubungi detikcom, Minggu (15/4/2025).