Ikut Menyesuaikan, Ini Harga BBM Non Subsidi di Provinsi Riau
RIAU24.COM - Hari ini, Sabtu, 5 Januari 2019, PT Pertamina (Persero) telah menyesuakan harga BBM Non Subsidi. Penyesuaian itu dikarenakan turunnya harga rata-rata minyak mentah dunia dan penguatan rupiah terhadap dollar Amerika.
Adapun jenis BBM yang diturukan oleh pemerintah adalah Pertalite, Pertamax, Pertamax Turbo, Dexlite dan Pertamina Dex.
Untuk diketahui, harga BBM jenis Pertalite saat ini turun sebesar Rp 150 per liter. Kemudian, Pertamax turun sebesar Rp 200 per liter, Pertamax Turbo turun sebesar Rp 250 per liter, Dexlite turun sebesar Rp 200 per liter dan Pertamina Dex turun sebesar Rp 100 per liter.
Lantas, berapa harga BBM Non Subsidi itu di Riau setelah diturunkan oleh pemerintah? Berikut ini datanya yang dilansir dari website resmi Pertamina.
Untuk BBM jenis Pertalite, jika sebelumnya di jual dengan harga Rp 7.800 per liter, kini turun menjadi Rp 7.650 per liternya.
Kemudian untuk Pertamax, dari harga sebelumnya berada di harga Rp 10.800 per liter, kini dijual dengan harga Rp 10.600 per liter.
Selanjutnya untuk Pertamax Turbo, dari sebelumnya berada di harga Rp 12.650 per liter, kini turun menjadi Rp 12.400 per liter.
Selanjutnya untuk Dexlite, dari harga sebelumnya dijual dengan di harga Rp 10.900 per liter, kini turun menjadi Rp 10.700 per liter.
Terakhir untuk BBM jenis Pertamina Dex, dari sebelumnya berada di harga Rp 12.350 per liter, kini turun menjadi Rp 12.250 per liter.