Menu

Ini Dia Mitos di Balik Asal Muasal Danau Naga Sakti Kabupaten Siak

Lina 14 Jan 2019, 20:13
Danau Naga Sakti di Kabupaten Siak/lin
Danau Naga Sakti di Kabupaten Siak/lin

Menurut kisah masyarakat setempat, terdapat cerita yang melegenda dan erat dengan danau ini. Dahulu seorang ibu warga Kampung Benayah, Dusun Perbadaran, Kecamatan Pusako melahirkan anak kembar. Namun, satu di antaranya berwujud manusia separoh ular naga. Anak yang berwujud separoh ular naga itu.

Kemudian dianggap aib oleh sang ibu. Karena takut diketahui masyarakat sekitar, maka diusirlah anak manusia separoh ular naga itu diusir orang tuanya, Ujar Budi salah seorang Pengelola danau naga sakti Senin (14/01/2019).

Anak berwujud separoh ular itu, kemudian pergi ke hutan dan menemukan sebuah Danau. Akhirnya danau tersebut dijadikan tempat tinggalnya. Sedangkan, saudara kembarnya yang terlahir normal hidup bersama keluarganya di Kampung Perbadaran.

Bahkan, disebutkan saudara kembarnya itu masih hidup hingga sekarang dan kabarnya hidup di Pekanbaru. Menurut cerita masyarakat dahulu, setiap setahun sekali muncul makhluk menyerupai naga sehingga dinamai Danau Naga Sakti.

Terlepas dari cerita asal muasal pemberian nama danau itu, Danau Naga Sakti justru menjadi potensi wisata bagi Negeri Istana Matahari Timur itu. Namun, pengelolaan kawasan ini masih swadaya. Masih banyak sarana dan prasarana yang dibutuhkan untuk menarik minat wisatawan. Kepedulian terhadap potensi wisata ini tidak hanya dari pemerintah, tetapi juga perusahaan yang beroperasi di sekitar danau.(***)

 

Sambungan berita: R24/phi
Halaman: 123Lihat Semua