Menu

Tiba di Pesantren Az Zikra Sentul, Ustaz Arifin Ilham Disambut Salawat

Siswandi 31 Jan 2019, 16:40
Ustaz Arifin Ilham berpamitan saat akan pulang dari Penang Malaysia menuju Tanah Air, Kamis pagi tadi. Foto: int
Ustaz Arifin Ilham berpamitan saat akan pulang dari Penang Malaysia menuju Tanah Air, Kamis pagi tadi. Foto: int

RIAU24.COM -  Setelah menjalani perawatan di Penang, Malaysia, pimpinan Majelis Az Zikra ustaz Arifin Ilham, akhirnya diperbolehkan kembali ke Tanah Air. Bahkan pada Kamis 31 Januari 2019 siang tadi, sang ustaz sudah tiba di pondok pesantren Az-Zikra, Sentul, Jawa Barat, yang diasuhnya. Salawat tanda syukur berkumandang.

Rasa haru bercampur gembira, tampak terpancar dari wajah jamaah dan masyarakat kaum muslim yang datang menyambut perpulangannya.

Beberapa video singkat yang menggambarkan kegembiraan tersebut diunggah jemaah. Salah satu video dari akun Instagram @pecinta.ust.arifin.

“Maa syaa Allah.. Persiapan penyambutan Murobbi @kh_m_arifin_ilham pagi ini di Masjid Azizkra Sentul ????
        .
Sudah dihadiri banyak jamaah yg rindu pada Murobbi ????

        .
Always support Ustadz @kh_m_arifin_ilham,” tulis akun tersebut.

Dilansir viva.co.id, pada akun lainnya, @store_dzakira, memperlihatkan video iring-iringan kendaraan polisi yang sekiranya mengawal sang ustaz. Dalam rekaman video itu juga tampak para jamaah dan santri yang berpakaian putih-putih, bersiap-siap menyambut kedatangan sang ustaz. Lantunan salawat langsung terdengar saat iring-iringan mobil mulai memasuki area pesantren.

Bahkan dalam beberapa foto terlihat Arifin yang sudah beraktivitas dan beribadah seperti sedia kala. ***