Rampok Alfamart Yang Gunakan Senpi di Kecamatan Pinggir Bengkalis Terekam CCTV
RIAU24.COM - BENGKALIS - Kasus perampokan menggunakan senjata api (senpi) tepatnya di sebuah Alfamart Jalan Lintas Duri - Pekanbaru, Kecamatan Pinggir, Kabupaten Bengkalis, Riau kembali terjadi.
Perampok itu saat melakukan aksinya langsung menyerang karyawan Alfamart dengan menggunakan Senpi. Kejadian tersebut 27 Februari 2019 lalu pada pukul 01.00 WIB dinihari. Dalam hal tersebut, aksi nekat para perampok juga terekam CCTV.
Kapolres Bengkalis, AKBP Yusup Rahmanto SIK MH melalui Kapolsek Pinggir, Kompol Ernis Sitinjak S.IK membenarkan bahwa peristiwa itu terjadi diwilayah hukumnya. Dikatakan, pihak Kepolisian juga sudah mengantongi idenditas pelaku dan saat ini tengah diburu.
"Dari CCTV Alfamart terlihat pelaku pergi seorang diri dengan menggunakan sepeda motor matic warna hitam seorang diri menuju Duri. Pelaku seorang diri, pelaku ini memarkirkan sepeda motornya di bagian samping Alfamart," Ujar Kapolsek Pinggir, Kompol Ernis Sitinjak SIK, 3 Maret 2019.
Masih kata Kompol Ernis Sitinjak, dalam rekaman CCTV. Aksi pelaku merupakan seorang laki laki dengan menggunakan helm warna hitam masuk kedalam Alfamart dengan memegang sejenis senjata api dan mengarahkan ke karyawan sambil mengatakan "sama siapa kalian" lalu di jawab karyawan "berdua".
Kemudian, pelaku menyuruh kedua karyawan Alfamart merapat ke pojok ruangan dan pelaku langsung mengambil uang pecahan 100 dan 50 ribu Rupiah dari laci diperkirakan sebesar Rp 1.900.000,-.
"Selanjutnya, pelaku membawa kedua karyawan ke belakang menuju tempat brangkas sambil menodongkan diduga senjata api kepada kedua penjaga Alfamart tersebut,"ujarnya menceritakan dari kronologis kejadian dari rekaman CCTV.
Kedua karyawan disuruh duduk di lantai dan pelaku menanyakan kunci brankas dan bagaimana cara membukanya dan karyawan alfamart mengatakan bahwa kunci brankas tersebut dibawa oleh atasan mereka.
Pelaku sempat mencari cari kunci brankas di sekitar ruangan brankas. Kemudian pelaku mengarah ke ruangan kasir dan menyuruh salah satu karyawan untuk tinggal di belakang dan satu lainnya di bawa ke depan.
Pada saat bersamaan ada kedatangan seorang laki laki pelanggan ingin berbelanja, dengan segera pelaku keluar berjalan dengan santai menuju pintu keluar dan melarikan diri. Karena merasa shok dan ketakutan kedua orang karyawan Alfamart tidak segera memberitahu bahwa baru saja terjadi peristiwa curas.
"Setelah pelaku pergi kedua karyawan Alfamart memberitahu kepada saksi yang berbelanja bahwa laki laki yang baru saja keluar adalah pelaku perampokan,"kata Kompol Ernis Sitinjak.
Kemudian dilakukan pengejaran oleh tim Opsnal Reskrim Polsek Pinggir ke arah Duri, namun belum ditemukan. Pelaku berhasil membawa uang yang ada di laci kasir sebanyak Rp1,9 juta.
"Ciri ciri pelaku datang menggunakan helm baju kaos lengan panjang corak garis garis, tinggi badan kira kira 165 cm, warna kulit sawo matang, badan sedang dan perut agak buncit, berkumis tipis dan berbicara dialeg Jawa,"tambah Kapolsek.(***)
R24/phi