Menu

Gagal Kudeta Tottenham, Arsenal Terancam Terdepak Dari Empat Besar Gara-gara Chelsea

Riko 8 Apr 2019, 19:40
Arsenal kalah di kandang Everton akhir pekan lalu (foto/int)
Arsenal kalah di kandang Everton akhir pekan lalu (foto/int)

RIAU24.COM - Senin 8 April 2019, Nasib Arsenal di empat besat Premier League Inggris tengah terancam. Hal tersebut setelah hasil burul yang diterima anak asuh Unai Emery di markas Everton akhir pekan lalu. 

Arsenal kalah satu kosong di kandang Everton. Sekaligus membuat Arsenal yang diperingkat keempat klasemen gagal 'mengkudeta' Tottenham Hotspur diposisi ketiga.

Seperti dirangkum dari berbagai sumber, Arsenal saat ini mengoleksi 63 poin dari 32 pertandingan. Atau terpaut satu poin dari Harry dan kawan-kawannya yang memiliki 64 poin. 

Akibat kekalahan tersebut, nasib Arsenal di posisi empat besar tengah terancam. Pasalnya Chelsea akan menjamu West Ham pada Selasa (9 April 2019) pukul 02.00 WIB.

Chelsea sendiri mengoleksi 63 poin. Angka tersebut sama dengan yang dipunyai Arsenal di peringkat keempat. Artinya jika Chelsea menang atau imbang saja saat menjamu West Ham artinya posisi Arsenal akan tergusur. Terdepak sementara dari tiket terakhir Liga Champions musim depan. 

Namun jika Chelsea kalah maka tidak akan ada perubahan peringkat. Sehingga laga itu penting dan mau tidak mau Chelsea tidak boleh kalah. Untuk memastikan ada harapan lolos ke Liga Champions musim 2019/2020.

​​​​