Menu

179 Atlet Berprestasi Terima Bonus dari Pemkab Bengkalis

Dahari 15 Apr 2019, 21:31
Bupati Amril menyerahkan langsung bonus atlet/hari
Bupati Amril menyerahkan langsung bonus atlet/hari

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Sebanyak 179 atlet berprestasi Kabupaten Bengkalis, Senin 15 April 2019, menerima bonus dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis total nilai Rp1 miliar.

Besarnya bonus yang diserahkan jumlahnya bervariasi sesuai dengan perolehan medali. Para atlet tersebut berprestasi pada 23 cabang olahraga (cabor) mulai dari even internasional, nasional, kerjuaraan wilayah maupun daerah.

Bonus atlet berpestasi diserahkan langsung oleh Bupati Bengkalis Amril Mukminin, disaksikan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (Koni) Kabupaten Bengkalis Darma Firdaus Sitompul dan para Ketua Pengurus Cabang Olahraga se-Kabupaten Bengkalis.

Secara rinci, dari total 179 atlet penerima medali dengan rincian level kejurda medali emas 43 orang, perak 39 orang dan perunggu 52 orang. Kemudian, penghargaan atlet untuk level nasional, medali emas 23 orang, perak 15 dan perunggu 7 orang..

Adapun besarnya bonus yang diserahkan mencapai untuk level Kejuaraan Daerah (Kejurda) emas sebesar Rp5 juta, medai perak sebesar Rp3 juta dan perunggu sebesar Rp2 juta.

Sedangkan, bonus untuk even nasional, medali emas sebesar Rp6 juta, perak Rp4 juta dan perunggu Rp3 juta.

Tidak hanya atlet, Pemkab Bengkalis tidak melupakan jasa pelatih yang telah mencetak para atlet sehingga mampu menyumbangkan prestasi terbaik bagi daerah. Yakni sebanyak 23 orang di level daerah, sedangkan level nasional sebanyak 15 orang.

Sedangkan besarnya bonus pelatih juga bervariasi, sebanyak 23 pelatih daerah mendapat Rp5 juta perorang, kemudian, pelatih nasional sebanyak 15 orang, mendapat bonus sebsar Rp6 juta per orang.

Jumlah medali untuk atlet daerah yang perprestasi sebanyak emas 44, perak 42 dan perunggu 53. Sedangkan level nasional emas 23, perak 15 dan perunggu 7.

Berikut medali yang disumbangkan atlit penerima bonus. Untuk even internasional perak 3. Even nasional emas 15, perak 6 perunggu 2. Even kejuaran wilayah emas 2 dan kejurda emas 5 perunggu 9.

Dengan rincian Cabor anggar tingkat internasional, perak 2 dan perunggu 4. Even nasional emas 5, perunggu 6 dan Kejurda emas 4, perak 3 dan perunggu 9. Pabbsi, Nasional emas 3 dan perak 3, dan Kejurda perunggu 1.

Sedangkan even nasional untuk Cabor Muathay emas 2 dan perak 2. Cabor Kempo emas 9, perak 2 dan perunggu 2, Sedangkan Kempo untuk even Kejurda emas 1.

Cabang Atletik untuk even nasional perak 1 dan perunggu 1 dan sedangkan Kejurda emas 10 perak 7 dan  perunggu 4. Cabor sky air (eveb nasional) emas 1. Cabor tinju (nasional) emas 1 dan perunggu 1. Cabor balap sepeda (even kejurda) emas 5, perak 2 dan perunggu 1.

Cabor Wushu (nNasional) emas 1, perak 4 dan perunggu 5. Cabor bola volly (Kejurda) perunggu 2. Cabor panjat tebing (Kejurwil) emas 1 dan Kejurda perak 4 dan perunggu 3.

Cabor renang (Kejurda) emas 7, perak 4 dan perunggu 6. Cabor catur emas 3, perak 3 dan perunggu 2. Taekwondo emas 3, perak 4 dan perunggu 4. Cabor Tarung Derajat emas 1, perak 3 dan perunggu 1. Sedagkan cabor biliar (nasional) emas 1.

Cabor tenis lapangan (nasional) perunggu 1. Pencak silat (Kejurda) emas 3, perak 4 dan perunggu 9. Cabor sepak takraw (Kejurda) perunggu 2.

Cabor bulutangkis (Kejurda) emas 1 dan perunggu 4. Cabor sepatu roda (nosional) perak 1 perunggu 2. Cabor panahan (nasional) emas 1 dan (kejurda) emas 2 dan perak 4. Sedangkan cabor motor untuk level kejurda emas 3 medali.***


R24/phi/hari