Tahanan Narkoba Diseret-seret di Nusakambangan Jadi Viral, Kalapas Akhirnya Dicopot
Selanjutnya, para napi tiba sekitar pukul 13.30 WIB dan diturunkan di halaman depan Pos Satgas Wijayapura di Dermaga Wijayapura, yang merupakan pintu masuk menuju Lapas Nusakambangan.
Pada saat proses pemeriksaan napi sebelum diseberangkan ke Lapas Nusakambangan, terjadilah pelanggaran itu.
"Dari peristiwa itulah terjadi pelanggaran prosedur, sekali lagi, pelanggaran prosedur, yang dilakukan oleh para petugas sebagaimana video yang sementara ini beredar di masyarakat," ulang Junaedi, dilansir detik.
Dalam rekaman video berdurasi 1 menit 22 detik itu, para napi tampak tampak dalam kondisi tangan dan kaki terborgol. Mata mereka tertutup oleh kaos yang mereka kenakan. Ada napi yang terlihat dipukul. Ada juga yang diseret-seret. Selain itu, ada juga napi yang tampak jalan sambil jongkok menuju kapal.
Dalam kasus ini, Kalapas Narkotika Nusakambangan HM dinilai lalai karena tidak mampu mengendalikan anak buahnya sehingga terjadi pelanggaran prosedur. Menurut Junaedi, seluruh petugas tersebut sudah diperiksa dan membenarkan adanya tindakan kekerasan tersebut.
"Sampai saat ini, ke-13 petugas ini terus didalami oleh tim dan apabila pelanggaran ini kategori berat, ringan, sedang, sesuai dengan hasil pemeriksaan yang dilakukan, maka akan dijatuhi hukuman secara administrasi kepegawaian," sambungnya.