Tak Hanya Xpander, Wuling Juga Naikan Harga Confero, ini Daftarnya
RIAU24.COM - Baru-baru ini, Mitsubishi mulai menaikan harga untuk mobil LMPV andalannya, Xpander. Saat ini Xpander untuk tipe terendah GLX M/T dibandrol Rp 210,3 juta dan tipe tertinggi dibandrol Ultimate A/T Rp 265,1 juta.
Dilansir dari detik.com, Rabu, 12 Juni 2019, Wuling ternyata juga ikut menaikkan harga untuk ketujuh tipe Confero yang masih mengusung transmisi manual. Besaran kenaikan harga Confero manual merata yakni Rp 3 juta untuk setiap modelnya.
zxc1
Di situs resmi Wuling Indonesia, untuk penjualan di wilayah Ibu Kota DKI Jakarta, varian terendah Confero 1.5 M/T Double Blower dijual Rp 146,8 juta. Dam varian tertinggi Confero S 1.5 L Lux+ M/T dijual Rp 181,8 juta.
Sedangkan untuk Confero paling mahal ada pada varian semi matiknya dan dijual seharga Rp 189,8 juta dan Rp 191,8 juta.
Meski mengalami kenaikan harga dan jika dibandingkan dengan kompetitor di kelasnya, harga Confero masih menjadi yang termurah. Berikut ini daftar lengkap harga Wuling Confero usai mengalami kenaikan.
1. Confero 1.5 M/T Double Blower Rp 146.800.000
2. Confero S 1.5 C M/T Rp 165.800.000
3. Confero S 1.5 C Lux M/T Rp 167.800.000
5. Confero S 1.5 L M/T Rp 177.800.000
6. Confero S 1.5 L Lux M/T Rp 179.800.000
7. Confero S 1.5 L Lux+ M/T Rp 181.800.000
8. Confero S 1.5L AC LUX M/T Rp 189.800.000
9. Confero S 1.5L AC LUX+ M/T Rp 191.800.000