Menu

Karena Hal ini, Rizal Ramli Sebut Jokowi Disandera Kelompok Vested Interest, Warganet: Kami Mencatat

Muhammad Iqbal 9 Jul 2019, 07:29
Ekonom senior Rizal Ramli
Ekonom senior Rizal Ramli

RIAU24.COM - Ekonom Senior, Rizal Ramli membeberkan tentang dirinya dibujuk oleh Presiden Joko Widodo untuk menjadi Menko Kemaritiman. Diapun sempat menolaknya hingga 3 kali.

Kemudian, kata pria disapa RR itu, Jokowi beralasan untuk memintanya jadi menteri dikarenakan alasan yang minta bukan presiden, melainkan rakyat yang ingin hidup lebih baik.

"Juli 2015, @jokowi bujuk RR utk jadi Menko Maritim, RR menolak sampai 3x. Baru ketika JKW katakan, “Yg minta ini tidak hanya Pres Jkw, yg minta tolong ini rakyat yg ingin hidup lebih baik.” Baru RR menerima. Ketika RR dihentikan, yg minta bukan rakyat, tapi vested-interest," kata dia di di akun Twitternya @RamliRizal, Senin, 8 Juli 2019.
zxc1

Dia kembali bercerita ketika dia diberhentikan, dia merasa tidak masalah bahkan dia senang. Namun yang RR sayangkan adalah saat ini Jokowi sudah disandera oleh kelompok yang memiliki kepentingan tertanam atau vested interest.

"Diberhentikan, RR happy2 saja krn tahu yg dorong itu kelompok vested interest. Hanya sedih, @jokowi sudah disandera oleh kelompok vested-interest, tinggalkan Trisakti. Contoh paling nyata, Mentri Perdagangan yg sangat rugikan petani. Apakah Jkw bisa kembali mandiri, nobody know?," kicaunya lagi.

Warganet menanggapi kicauan dari Rizal Ramli tersebut. Banyak warganet yang justru kecewa jika dia berhenti jadi Menko Kemaritiman, yang saat ini dijabat Luhut Binsar Pandjaitan.
zxc2

"Rakyat justru kecewa pak @RamliRizal dihentikan. Kami mencatat," kata @JunetKas.

"Wah anda juga salah pak, salah anda yaitu anda kurang licik, kurang culas, dan kurang menjilat.
kan kita juga sudah paham ada pendapat, "watag seseorang itu tergantung kumpulannya," komentar @Wahyudi47603053.

"Sya lebih seneng mereka saling makan pak untuk sekarang. Kita tonton saja," ujar @RioArtha2.