Sempat Didatangi Panglima TNI dan Kapolri, Pelalawan Terbanyak Muncul Hotspot di Riau
RIAU24.COM - Selasa 20 Agustus 2019, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat hampir seluruh wilayah Riau muncul hotspot atau titik panas. Bahkan Pelalawan masih terbanyak sumbang hotspot.
zxc1
Baca juga: Syahrul Aidi Salurkan Dana Aspirasi Senilai Rp 46,5 Miliar untuk Bangunan Sekolah di Inhil
Padahal wilayah Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Pelalawan sempat didatangi Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Tito Karnavian beberapa waktu lalu. Petugas analisa cuaca di BMKG Stasiun Pekanbaru Sanya Gautami sebut 50 persen di Provinsi Riau sebanyak 73 titik. "Tersebar paling banyak di Pelalawan 23 titik, Indragiri Hilir 17 titik, dan Indragiri Hulu 10 titik. Kemudian Bengkalis 3 titik, Kepulauan Meranti 2 titik, Kampar 8 titik, Dumai 1 titik, Kuansing 2 titik, Rohil 2 titik, Rohul 3 titik, Siak 1 titik, dan Pekanbaru 1 titik," sebut Sanya Gautami.
Baca juga: Komisi III DPRD Riau RDP Dengan DPKH
zxc2