Menu

Ini Pesan Bupati Amril Kepada 137 Pejabat Bengkalis Yang Baru Saja Dilantik

Dahari 20 Aug 2019, 15:45
Bupati Amril Mukminin memberikan ucapan selamat  keada pejabat yang baru dilantik/hari
Bupati Amril Mukminin memberikan ucapan selamat keada pejabat yang baru dilantik/hari

RIAU24.COM -  BENGKALIS - Bupati Amril Mukminin mengatakan, seorang pejabat harus dapat menjadi contoh yang baik bagi masyarakat di sekitarnya. Termasuk dalam menggunakan media sosial.

“Hindari segala tindakan dan ungkapan atau statemen yang dapat membuat suasana keruh di tengah-tengah masyarakat, sehingga menimbulkan opini negatif,” ungkap Bupati Amril Mukminin, Senin 19 Agustus 2019 kemarin ketika melantik 137 Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas di lantai IV kantor Bupati Bengkalis.

Katanya, seorang aparat pemerintah harus dapat membuat statemen yang menyejukkan, membangun opini positif, membangkitkan semangat gotong royong, semangat membangun bagi kemaslahatan masyarakat negeri junjungan ini.

“Apabila ada kritik yang ingin disampaikan harus bersifat konstruktif dan disampaikan secara beretika. Misalnya melalui rapat staf atau rapat koordinasi, sehingga kendala-kendala yang muncul dapat diatasi dengan baik dan dalam suasana kondusif,” ungkapnya.

Kepada 48 Pejabat Administrator  dan 89 Pejabat Pengawas yang dilantik agar secepatnya membangun sinergi dan kolaborasi di tempat yang baru.

Harapnya lagi, jadikan tugas baru ini sebagai peluang dan tantangan untuk memacu prestasi yang lebih baik dari pada sebelumnya, berbuat yang terbaik.

Halaman: 12Lihat Semua