Menu

Tahun Depan, Nissan Akan Jual Mobil Listrik Pertamanya

Muhammad Iqbal 5 Sep 2019, 17:51
Nissan Leaf
Nissan Leaf

RIAU24.COM - General Manager R&D Nissan Motor Indonesia (NMI), Masayuki Ohsugi mengatakan pihaknya tahun 2020 mendatang akan membawa mobil listriknya yakni Nissan Leaf ke Indonesia.

Nissan siap lepas Leaf di 2020 nanti dan kita tengah siapkan ekosistem untuk mendukung kehadirannya,” kata dia dilansir dari Otodriver.com, Kamis, 5 September 2019.
zxc1

Salah satu tindakan yang akan diambil yakni menggandeng berbagai pihak yang berafiliasi pada mobil listrik, salah satu pointnya adalah mempersiapkan infrastruktur charging point.

Ketika ditanya mengenai harga mobil tersebut, Nissan masih enggan membuka banderol yang akan dikenakan terhadap mobi itu. "Sejauh ini kami baru melakukan kalkulasi untuk dapat menentukan harganya," kata Head of Communication NMI, Hana Maharani.
zxc2

Leaf sendiri sempat diklaim Nissan sebagai mobil listrik terlaris di dunia. Sejak generasi pertama diluncurkan 2010 silam, Nissan menyebut pada 2018, Leaf mencatatkan diri sebagai EV terlaris di planet ini dengan jumlah penjualan 87.149 unit.

Berikut ini spesifikasi dari Nissan Leaf tersebut.

Kelas : Compact car
Model : 5 door hatchback
Layout : Front motor, Front wheel drive
Motor : 110 kW/149 PS, 320 Nm
Transmisi : Single Speed constant ratio
Baterai : 40 kWh Lithium ion battery