Peringati Hari Anak Nasional, Ini yang Dilakukan PT. RAPP
RIAU24.COM - Dalam memperingati Hari Anak Nasional 2019 yang jatuh pada 23 Juli 2019, PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) mengadakan acara talkshow yang bertajuk Peran Keluarga terhadap Tumbuh Kembangnya anak, Selasa (23/7/2019) di Hotel Unigraha, Pangkalan Kerinci, Pelalawan.
Peringatan Hari Anak Nasional di Riau Kompleks ini berlangsung sederhana namun penuh makna dihadiri oleh Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Pelalawan MD Rizal, Trainer Mas'ud Tahidin S.Pt, MM, CPHRM, Ketua Umum Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Pelalawan, Mabrur AR, perwakilan manajemen RAPP, Fahrizal Tampubolon, dan Forum Fasilitator Anak Pelalawan.
Dalam sambutannya, MD Rizal mengatakan saat ini Pelalawan sudah menjadi Kabupaten Ramah Anak. Metode mendidik anak zaman teknologi ini, berbeda mendidik dengan metode dulu. Orang tua perlu melakukan pendampingan saat anak bermain smartphone.