Menu

Pelantikan 49 Kades Dilakukan Bertahap, Diminta Satukan Masyarakat Dalam Membangun Daerah

Ahmad Yuliar 17 Oct 2019, 17:11
Pelantikan 49 Kades Dilakukan Bertahap, Diminta Satukan Masyarakat Dalam Membangun Daerah
Pelantikan 49 Kades Dilakukan Bertahap, Diminta Satukan Masyarakat Dalam Membangun Daerah

"Saya menghimbau, khususnya kepada kades terpilih untuk merangkul semua pihak yang sempat terkotak-kotak saat Pilkades. Jaga kekompakan dan tetap bersatu. Sehingga, tidak terjadi hal-hal yang merugikan masyarakat. Kemudian bagi kades yang belum terpilih, saya minta untuk mendukung program pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah desa," harapnya.

 

Irwan menyebutkan, saat ini tantangan membangun desa sudah menunggu. Oleh karena itu kades yang baru dilantik dapat melaksanakan tugas pokoknya dengan baik untuk melanjutkan program pembangunan kades sebelumnya. Supaya berjalan dengan lancar dan sesuai rencana, orang nomor satu di Meranti itu, mengintruksikan kades segera menyusun rencana APBDes (Anggaran Pendapatan Belanja Desa) 2020.

 

"Desa harus terus melakukan pembangunan. Sebagaimana program Pemkab yang saat ini sedang membangun infrastruktur secara besar-besaran. Dengan begitu, pembangunan di Meranti akan berjalan secara merata,"katanya.

Halaman: 234Lihat Semua