Tips Liburan ke Bandung yang Perlu Disimak
RIAU24.COM , PEKANBARU - Bandung memang selalu menjadi pilihan menarik untuk menghabiskan liburan singkat. Namun sayangnya, terkadang untuk memasuki wilayah Kota Priangan ini terjadi kemcetan yang amat panjang, bahkan dapat membuat Anda hilang mood untuk pergi berlibur ke Bandung. Bahayanya lagi, bila mood Anda hilang saat di tengah-tengah perjalanan macet tersebut. Keinginan untuk ke Bandung sudah tidak ada lagi, bahkan untuk pulang pun sudah tidak memungkinkan.
Pada saat seperti ini, Anda hanya perlu memiliki strategi yang dapat mengembalikan mood Anda untuk mengunjungi kota yang terkenal dengan sebutan Paris van Java ini. Sebelum Anda pergi berlibur, pastikan tanggal cuti yang Anda ambil untuk berplesiran ke Bandung merupakan tanggal yang tepat.
Setelah itu, Anda sangat disarankan untuk mengambil jalur darat untuk menikmati perjalanan Anda, jadi Anda hanya perlu beli tiket bus jakarta bandung untuk perjalanan ke kota Paris van Java ini. lalu pastikan semua barang dan kebutuhan Anda terbawa. Lalu, baca artikel ini sampai selesai untuk mendapatkan tips terbaik menikmati ‘quality time’ Anda.
1. Hindari Waktu Liburan Panjang
Hampir bisa dipastikan kota Bandung akan ramai pengunjung dan wisatawan saat hari libur. Tempat tujuan wisata akan dipenuhi pengunjung dan bisa jadi Anda tidak akan menikmati liburan Anda karna harus berdesak-desakan di tempat wisata. Jika dibandingkan dengan hari biasa, Anda akan merasa jauh lebih nyaman untuk menikmati suasana di tempat wisata yang Anda ingin kunjungi.
2. Buat Jadwal Sederhana