Menu

PN Bengkalis Rilis Penanganan Perkara Sidang Selama 2019

Dahari 14 Jan 2020, 20:33
Pengadilan Negeri (PN) Bengkalis menangani sebanyak 728 perkara tindak pidana umum dalam tahun 2019 (foto/Hari)
Pengadilan Negeri (PN) Bengkalis menangani sebanyak 728 perkara tindak pidana umum dalam tahun 2019 (foto/Hari)
Masih kata Ketua PN Rudi Ananta Wijaya, untuk perkara perdata yang ditangani PN selama 2019, terdiri dari sisa tahun 2018 lalu 2 perkara, yang masuk 2019 sebanyak 51 perkara putus 37 perkara sisa 16 perkara masih dalam proses persidangan.

Kemudian, gugatan sederhana masuk 46 perkara putus 44 perkara sisa 2 perkara. Permohonan yang masuk ada 119 perkara, putus 119 perkara. Eksekusi yang masuk 9 perkara, putus 8 perkara sisa 1 perkara menunggu proses eksekusi. Gugatan juga ada yang masuk melalui e-court ada 12 perkara.

"Konsinyasi atas pembangunan jalan tol Pekanbaru-Dumai masuk tahun 2019 sebanyak 58 berkas, dan konsinyasi yang sudah menerima uang ganti rugi sebanyak 54 berkas dan yang belum ada 4 berkas (1 didelegasikan)," ujarnya.

Halaman: 345Lihat Semua