Menu

Gara-gara Sikapnya Ini, Menteri Yasonna Laoly Disebut Tak Tahu Malu

Siswandi 19 Jan 2020, 23:38
MEnteri Yasonna Laoly (kiri) saat konferensi pers yang digelar PDIP belum lama ini. Foto: int
MEnteri Yasonna Laoly (kiri) saat konferensi pers yang digelar PDIP belum lama ini. Foto: int

RIAU24.COM -  Pengamat Hukum asal Universitas Trisakti, Abdul Fickar Hadjar, menilai Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly tak tahu malu. Hal itu karena sikapnya menghadiri konferensi pers pembentukan Tim Hukum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). 
"Ya conflict of interest. Yasonna mengambil sikap yang keliru dan tak punya malu," lontarnya, Minggu 19 Januari 2020.

Dilansir tempo, Fickar menyebut Yasonna tak bisa membedakan kapan menjadi menteri dan menjadi kader partai. 

“Sekarang ini kita sedang krisis etika publik. Kolaborasi antara oligarki partai yang menguasai pemerintahan hampir tidak bisa membedakan kapan dia bagian dari partai kapan bagian pemerintahan,” tegasnya.

Untuk diketahui, Yasonna hadir mendampingi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dalam konferensi pers PIDP, yang digelar Rabu 15 Januari 2020 kemarin. 

PDIP merasa operasi tangkap tangan yang digelar KPK terhadap mantan komisioner KPU Wahyu Setiawan merugikan partai. PDIP merasa dijebak dan diseret dalam kasus suap tersebut.

Halaman: 12Lihat Semua