4 Manfaat Konsumsi Apel untuk Kesehatan, No 3 Tidak Disangka
RIAU24.COM - Buah apel tinggi akan antioksidan dan flavonoids yang berfungsi untuk mencegah resiko munculnya penyakit berbahaya seperti kanker, jantung, dan diabetes. Dengan rutin mengonsumsinya, akan ada banyak manfaat lainnya yang bisa kamu rasakan terhadap kesehatanmu.
Bagi kamu yang ingin hidup sehat, bisa memakan satu buah apel dalam sehari. Lantas apa saja manfaat apel untuk kesehatan? Berikut penjelasannya seperti dilansir dari situs Boldsky, Selasa 18 Juni 2019.
1. Membantu turunkan berat badan
Apel adalah sumber serat baik yang membuat perut kamu kenyang untuk jangka waktu yang lebih lama. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa, orang yang mengkonsumsi irisan apel sebelum makan, akan merasa lebih kenyang. Studi lain menemukan bahwa 50 wanita gemuk yang makan apel kehilangan rata-rata 1 kg berat tubuhnya dan makan lebih sedikit kalori.
2. Menyehatkan jantung
Apel bisa mengurangi resiko penyakit jantung dengan memperkecil kolesterol jahat dan meningkatkan kolesterol baik. Mereka mengandung serat larut dan antioksidan polifenol yang berkontribusi terhadap kesehatan jantung dan menurunkan tekanan darah. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa, makan apel bisa menurunkan risiko stroke.