Menu

Bikin Kaget, Setelah Sekian Lama Bungkam, Begini Komentar Amien Rais Soal Kongres PAN di Kendari

Siswandi 26 Feb 2020, 23:18
Pendiri PAN Amien Rais
Pendiri PAN Amien Rais

RIAU24.COM -  Setelah sekian lama bungkam dan tak memberikan pernyataan, pendiri PAN Amien Rais akhirnya angkat suara terkait Kongres ke-5 PAN yang digelar di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), belum lama ini. Tak disangka, Amien menilai, kongres tersebut mempertontonkan demokrasi 'jadi-jadian'. Tak hanya itu, kongres yang menetapkan Zulkifli Hasan (Zulhas) sebagai Ketua Umum PAN 2020-2025 itu dinilainya seperti kongres para teroris.

Pernyataan itu dilontarkannya dalam video yang diunggah di akun Instagram @amienraisofficial. Dalam rekaman itu, Amien menyebut ada berbagai keanehan dan kejanggalan dalam pelaksanaan kongres itu.

"Berbagai keanehan, kejanggalan dari Kongres PAN V yang saya betul-betul mohon maaf kepada saudaraku hampir 10 juta pemilih PAN, bahwa PAN telah menyuguhkan sebuah perhelatan nasional namanya kongres nasional yang kelima itu yang penuh keonaran. Kemudian, masya Allah, yang betul-betul ini telah melukai PAN dari ujung kaki sampai ujung kepala," lontarnya, seperti dilihat detik, Rabu 26 Februari 2020 sore tadi. 

"Dan mungkin tidak berlebihan kalau saya katakan, inilah partai yang mungkin menyuguhkan tontonan demokrasi jadi-jadian, yang mungkin terburuk selama republik Indonesia ini," imbuhnya lagi.

Selanjutnya, Amien memaparkan sejumlah hal yang menurutnya janggal menjelang kongres digelar.

"Memang jelang Kongres PAN itu, DPP di bawah Zulkifli Hasan melakukan hal-hal yang sesungguhnya tidak pantas. Banyak sekali pasal-pasal AD/ART yang dilanggar. Kemudian SC-nya (steering committee) pun juga tidak begitu adil. Bahkan 100 persen OC (organizing committee) itu dari katakanlah kubunya Zulkifli Hasan," sebut Amien.

Halaman: 12Lihat Semua