Bekerja di Rumah Untuk Antisipasi Corona, 3 Hal ini Penting Disiapkan
RIAU24.COM - Pemerintah mengeluarkan instruksi agar mengurangi aktivitas di luar rumah. Hal itu menyusul pasca penyebaran virus corona yang telah menyebar di Indonesia.
Untuk mengantisipasi dari virus mematikan asal China itu, banyak perusahaan yang meminta karyawannya untuk bekerja di rumah. Karena, sebuah perkumpulan dengan banyak orang bisa meningkatkan risiko penyebaran virus corona.
Seperti dikutip dari Tempo.co, Senin, 16 Maret 2020, jika Anda telah mendapatkan imbauan dari kantor tentang ini, maka ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan.
Berikut ini beberapa hal yang bisa dikerjakan guna meningkatkan kenyamanan saat bekerja di rumah seperti dilansir dari situs USA Today dan New York Post.
1. Merapikan tempat khusus untuk bekerja
Ada baiknya Anda langsung memilih dan mengatur tempat khusus untuk bekerja di rumah. Hal tersebut penting supaya Anda jauh dari gangguan sehingga dapat tetap berkonsentrasi penuh.
Penataannya juga harus sesuai dengan kebutuhan, seperti laptop, buku catatan, menuliskan nomor telepon penting dan membuat daftar tugas untuk hari itu agar semua tetap berjalan dengan baik.
2. Perhatikan koneksi internet
Di era saat ini, bekerja dari rumah juga harus diimbangi dengan koneksi internet yang baik. Karena ada kalanya Anda membutuhkan rapat secara virtual melalui videocall. Anda juga harus mengunduh seluruh file kerja yang sudah tersimpan di website perusahaan. Agar semuanya ini berjalan lancar, pastikan wifi dalam keadaan stabil dan cepat.
3. Jangan lupakan steker atau colokan
Saat Anda bekerja dari rumah, steker atau colokan harus menjadi prioritas. Sebab ini sangat dibutuhkan agar semua perangkat (lampu, printer, wifi, laptop, gawai) tetap menyala dan berfungsi dengan baik.