Menu

Lagu Aisyah Istri Rasulullah Viral Hingga Ramaikan Trending Youtube, Felix Siauw Berkomentar

Muhammad Iqbal 8 Apr 2020, 11:20
Ustaz Felix Siauw
Ustaz Felix Siauw

RIAU24.COM - Ustaz Felix Siauw mengomentari tentang lagu Aisyah Istri Rasulullah yang belakangan ini banyak menduduki peringkat teratas trending YouTube Indonesia. Diapun mengaku baru pertama kalinya ia melihat lagu islami mendominasi.

"Seumur-umur saya di YouTube, baru kali ini, ada 7 dari 10 trending Indonesia, isinya lagu Islami semua. Aisyah istri Rasulullah, yah mungkin saya main di YouTube masih baru ya," tulis Ustaz Felix di Instagramnya dilansir Tempo.co, Rabu, 8 April 2020.

Dia juga mengatakan tidak dipungkiri jika akan timbul pro dan kontra dari berbagai pihak yang tidak suka atau menganggap bahwa musik haram. Katanya, ada juga ulama yang menyikapinya dengan bijak tetapi ada juga yang hanya terbawa tren semata.

"Saya hanya penikmat segala sesuatu yang membuat cenderung pada Islam, meski kita tahu seringkali, dalam dunia yang tak ideal, sulit menemukan kesempurnaan," ujar Ustaz Felix.

Namun, dia sendiri tetap menghargai pihak-pihak yang menganggap bahwa musik haram. Ustaz Felix justru berpandangan berbeda. "Bagi yang mengambil pendapat musik haram, jelas akan alergi terhadap trending lagu ini, belum lagi hukum fiqih yang lainnya. Saya menghormati mereka yang mengambil pendapat musik itu haram, meski saya mengambil pendapat fiqih yang berbeda, begitulah harusnya sikap kita," kata dia lagi.

Dia menilai, lagu Aisyah Istri Rasulullah itu dapat menjadi perantara dakwah yang sangat efektif karena banyak kisah yang tersampaikan dari lagu tersebut. "Feel-nya kena, orang jadi kagum dan ngebet, pengen seperti Bunda Aisyah, kisahnya dengan Rasulullah jadi relationship goals, bukan lagi Song He Kyo X Song Joong Ki. Minimal yang nggak tau agama, respect sama romantisme Rasulullah dan Bunda Aisyah," jelas Ustaz Felix.

Kemudian, dia juga berharap seluruh umat muslim, baik perempuan maupun laki-laki bisa memetik pesan yang disampaikan dalam lagu tersebut yang kemudian yang dijalankan dengan baik.

"Tantangan berikutnya, bisa nggak kita bantu, agar mereka yang sudah takluk feel-nya itu, yang cewek berproses jadi semulia Bunda Aisyah, dan yang cowok jadi sekeren Rasulullah Muhammad? Ini challenge para aktivis dakwah, yang selama ini punya isi yang nggak ada bandingannya, tapi masih mencari cara bagaimana mengantarkan dakwah yang terbaik," demikian Felix Siauw.