Memasuki Hari Kelima, Karhutla di Pulau Rupat Bengkalis Mencapai 20 Hektare
RIAU24.COM - BENGKALIS- Kebakaran lahan dan hutan (karlahut) dengan postur tanah gambut semak belukar di Pulau Rupat kembali terjadi. Saat ini, Karhutla tersebut sudah memasuki hari kelima, karhutla tersebut diperkirakan mencapai, 20 hektar yang terbakar dan belasan hektar dilaporkan sudah padam.
zxc1
Baca juga: Lama Menunggu, Penumpang Roro Tujuan Bengkalis Kecewa Disebabkan Kapal Roro Batam, Kadishub Bungkam
Dari informasi yang dirangkum, Senin 14 April 2020, karlhutla di atas lahan masyarakat dan hutan kolidor L2 Kelurahan Tanjung Kapal, Kecamatan Rupat, kabupaten Bengkalis.
Baca juga: Komisi I Kunker ke Pemprov Bahas Perkembangan Pembangunan Proyek Jembatan Bengkalis - Sumatra
"Perkiraan luas lahan yang terbakar itu adalah 20 hektar, kebun karet sekitar 2 hektar, dan semak belukar sekitar 18 hektar," ungkap Kalaksa BPBD Bengkalis Tajul Mudaris.