Menu

Pelajar SMA di Rohul Rayakan Kelulusan dengan Aksi Seronok, ini Sanksi yang Menanti

Muhammad Iqbal 4 May 2020, 21:17
Aksi tak senonoh yang dilakukan di akun Instagram
Aksi tak senonoh yang dilakukan di akun Instagram

RIAU24.COM - Kelakuan sekelompok siswa SMA di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) yang diunggah oleh akun instagram @hayatunjumainii menuai perhatian dari Dinas Pendidikan Riau.

Yang membuat viralnya sekelompok siswa itu dikarenakan di video itu memperlihatkan seorang siswi dengan berpakaian seragam rok abu-abu pendek menggambar sesuatu di bagian belakang tubuh, mirip seperti alat kelamin pria.

Terkait dengan hal itu, Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Riau, Kaharuddin mengatakan jika sesuai SE Disdik Riau, pengumuman kelulusan dilakukan pada malam hari pukul 21.00 WIB secara online, agar tidak terjadi kerumunan dan konvoi.

"Kita menyayangkan adanya aksi tak senonoh yang dilakukan sekelompok pelajar saat merayakan kelulusannya tersebut. Ditambah lagi, kejadian itu berlangsung saat suasana bulan suci Ramadhan dan di tengah pandemi wabah virus corona atau Covid-19," ujar Kaharuddin, Senin 4 Mei 2020.

Namun demikian, dia menyebutkan jika tidak ada sanksi yang bisa diberikan pihaknya kepada sekelompok pelajar SMA tersebut.

"Sanksi administrasi juga susah untuk diberikan karena sudah dinyatakan lulus, tinggal sanksi sosial dari masyarakat yang mungkin bisa menimbulkan efek jera. Kejadiannya juga di luar area sekolah," tukasnya.

Kini, akun @hayatunjumainii di instagram sudah tidak bisa ditemukan. Tapi ada banyak akun lain memakai fotonya dengan nama serupa alias akun kloningan.