Menu

Tentukan Ketua Yang Baru, Akhir Juni DKR Lakukan Musda Dipercepat

Satria Utama 14 Jun 2020, 08:09
Rapat persiapan Musda Dipercepat
Rapat persiapan Musda Dipercepat

RIAU24.COM -  PEKANBARU - Jika tidak ada aral melintang, Dewan Kesenian Riau (DKR) melaksanakan Musyawarah Daerah (Musda) dipercepat selama dua hari yakni, tanggal 27 hingga 28 Juni 2020. 

Rencana ini disepakati dalam rapat yang digelar pengurus DKR, Sabtu (13/6/2020), di sekretariat DKR Jalan Sudirman, Purna MTQ, Pekanbaru, Riau. 

"Musda dipercepat ini karena ketua umum DKR beberapa waktu lalu mengundurkan diri dan menunjuk saya sebagai pelaksana tugas," kata Plt DKR Hang Kafrawi. 

Sesuai dengan AD/ART DKR, jelas Hang Kafrawi, bahwa tugas utama Plt mengantar atau membentuk kepengurusan defenitif agar kegiatan program DKR bisa berjalan sebagaimana mestinya. 

"DKR tidak mengenal musyawarah luar biasa, dan sesuai dengan AD/ART hanya mengenal istilah musyawarah dipercepat," kata Hang Kafrawi menjawab wartawan. 

Pelaksanaan Musda dipercepat ini nantinya, kata Hang Kafrawi, tatap muka namun tetap berada dalam aturan protokol kesehatan. Karenanya, helat ini jumlah persertanya akan dibatasi.

Halaman: 12Lihat Semua