HUT Jokowi, #TangkapMegaBubarkanPDIP Mencuat di Twitter
RIAU24.COM - Presiden Jokowi pada hari ini Minggu 21 Juni 2020 berulang tahun ke -59. Dihari ulang tahun itu, media sosial dihebohkan kemunculan tagar #TangkapMegaBubarkanPDIP.
Sedikitnya ada lebih dari 21 ribu cuitan menggunakan tagar tersebut. Dan tagar itu sempat menduduki posisi teratas sebagai tagar yang paling banyak dibicarakan di linimasa Twitter.
Sejumlah warganet yang menyerukan tagar tersebut memprotes adanya Rancangan Undang Undang Haluan Ideologi Pancasila (RUUU HIP). Publik menuding Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri sebagai dalang dibalik munculnya RUU HIP.
"Kami menolak RUU HIP," ujar @AnonymousG00D
"Ingat umur, ingat perjuangan ayahanda dan para pendiri bangsa ini. Pancasila berasaskan Ketuhanan yang Maha Esa. Jangan ganggu ideologi bangsa," ungkap @indomiehair1.
"Menurut saya #megawati lah biang keroknya. Makanya #TangkapMegaBubarkanPDIP hidup mulia atau mati syahid," ujar @jalirojali16.