Menu

Road to Munas I JMSI, Dheni Kurnia: Kita Jadikan Munas Terbaik

Satria Utama 23 Jun 2020, 22:35
Orasi Airlangga Hartarto
Orasi Airlangga Hartarto

RIAU24.COM -  PEKANBARU - Bertempat di Ruang Jupiter, New Hollywood Hotel, Selasa (23/6/2020) petang tadi, pelaksanaan Road to Munas I JMSI, sukses diselenggarakan dengan menggunakan sistem virtual (meeting zoom).

Orasi virtual tersebut menghadirkan Menteri Koordinator (Menko) Perekonomian, Airlangga Hartarto. Video conference yang dimediatori CEO RMOL Network, Teguh Santosa tersebut diikuti Plt Ketum JMSI, Mahmud Marhaba dan Plt Ketua JMSI seluruh Indonesia.

Menko Airlangga dalam orasinya banyak menerangkan tentang perekonomian bangsa. Airlangga juga mengatakan, pemerintah dalam hal ini sangat serius dalam upaya menangani Covid-19.

"Kepada pemerintah daerah, saya minta untuk serius mencari masalah Covid yang telah mempengaruhi ekonomi bangsa secara keseluruhan," ucap Airlangga.

Usai Menko menyampaikan orasinya, pertanyaan demi pertanyaan muncul dari peserta meeting zoom. Hanya saja, keterbatasan waktu Menko, tidak semua pertanyaan diakomodir.

Plt Ketum JMSI, Mahmud Marbaga menyambut baik apa yang disampaikan Menko. JMSI, katanya, akan bersinergi dengan pemerintah dalam banyak hal nantinya. 

Halaman: 12Lihat Semua