Pembukaan Munas I JMSI Berlangsung Sukses, Dheni: Kita Siapkan Musda yang Lebih Meriah
RIAU24.COM - PEKANBARU - Musyawarah Nasional (Munas) I Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) yang diikuti 24 peserta perwakilan provinsi di Indonesia, berlangsung semarak. Kehadiran Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate dan Gubernur Riau diwakili Sekdaprov Riau H. Yan Pranajaya, membuat para peserta antusias.
Senarai acara yang disusun panitia dan dipandu master of ceremony (MC), Satria Utama Batubara, mulus berjalan tanpa hambatan sampai usainya acara pembukaan.
"Kita yang ditunjuk sebagai tuan rumah pelaksanaan Munas patut bersyukur karena telah sukses menjalankan pembukaan Munas dengan baik. Mudah-mudahan, dengan terbentuknya kepengurusan pusat nantinya, kita pun sudah siap untuk menjalankan program kerja JMSI," ucap Ketua Panitia Pelaksana Ir Yanto Budiman Situmeang.
Acara pembukaan yang berlangsung sejak pukul 10.00 WIB itu diselingi dengan pembacaan puisi dari Seniman Riau asal Indragiri Hulu, Dodi Irawan SH.
Kemudian, dilanjutkan dengan sambutan Gubernur Riau yang disampaikan Sekdaprov Riau, H Yan Pranajaya. Dalam sambutannya Gubri menyambut baik terlaksananya Munas I JMSI walau dalam kondisi pademi Covid-19.
"JMSI adalah milik kita bersama, jadi mari jaga organisasi ini agar tetap eksis dimasa depan. Peran JMSI sangat diharapkan, menjadi organisasi pers yang profesional dan bermarwah," kata Sekda yang membacakan sambutan Gubri.