Bupati Alfedri Letakkan Batu Pertama Pembangunan IPA Baja INDOOR Pertama di Siak
"Pembangunan IPA Baja (INDOOR) ini merupakan satu-satunya di Kabupaten Siak, dan yang kedua di Provinsi Riau. Semoga dengan adanya IPA BAJA INDOOR ini akan meningkatkan pelayanan air bersih bagi masyarakat yang ada di Kota Siak", kata Alfedri.
Dengan adanya pembangunan IPA Baja INDOOR dengan kapasitas 20L/detik ini, insyaallah akan menjangkau kebutuhan air minum hingga ke Kampung Rawang Air Putih sampai Kantor Kodim yang sedang dibangun, dan semoga sampai ke Kampung Buantan Besar jika memungkinkan.
Baca juga: Kepal Staf Kodim 0322 Siak Hadir Dalam Rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Masalah di Siak
"Kemarin saya dan juga Pak Ichwanul Ihsan meninjau lokasi pembangunan Sanimas untuk pengola air limbah, sehingga airnya bisa digunakan untuk keperluan seperti menyiram tanaman. Dan diatas Sanimas tersebut juga bisa dibangun saran olahraga seperti Lapangan Bulu Tangkis, atau lampu untuk taman dan di dua lokasi yakni Kelurahan Perawang dan Kampung Tualang. Dan juga peninjauan untuk pelaksanaan program Kota Tanpa Kumuh (Kotaku) di pemukiman padat penduduk tepatnya pasar di KM 4 Perawang",ucap Bupati Siak itu.