Ada 2 Penambahan Kasus Positif Covid-19 di Pekanbaru Hari ini, Berikut Sebarannya
"Pasien masuk rumah sakit pada 13 Juli. Pasien mengeluh sesak nafas sejak tiga hari lalu," ungkap Dokter Mulyadi.
Pasien mengalami nyeri dada dan menjalar ke punggung. Pasien ada batuk sesekali.
"Pasien ada penyakit penyerta diabetes melitus (kencing manis), hipertensi (tekanan darah tinggi), tuberkulosis (penyakit paru-paru), dan penyakit jantung," urai Dokter Mulyadi.
Proses swab sudah dilakukan. Pasien meninggal dunia hari ini.
Dengan begitu, perkembangan kasus sejak 3 Maret lalu di Pekanbaru yaitu total kasus positif 92 orang. Rinciannya, sebanyak 81 orang sudah pulang dan sembuh.
Sebanyak 5 orang masih dirawat. Sedangkan 6 pasien positif corona meninggal dunia.