Menu

Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar Ajak Warga Perangi Narkoba dan Corona

Ryan Edi Saputra 27 Jul 2020, 13:01
Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar Ajak Warga Perangi Narkoba dan Corona
Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar Ajak Warga Perangi Narkoba dan Corona

RIAU24.COM - PEKANBARU - Perang terhadap peredaran gelap narkoba dan penyebaran Virus Corona, terus dilakukan Babinsa. Seperti yang sedang dilaksanakan Babinsa Koramil 12/XIII Koto Kampar, Pelda Ardinalisman di Desa Tanjung Kecamatan XIII Koto Kampar Kabupaten Kampar, Senin (27/07/2020).

Sambil patroli memonitor kondisi wilayah desa binaan, Pelda Ardinalisman menyempatkan diri untuk melakukan komunikasi sosial dengan sejumlah warga yang ada di warung milik bapak Mahdi.

Kepada warga, Pelda Ardinalisman mengajak untuk bersama sama dengan TNI dan pemerintah melakukan perang melawan narkoba dan virus corona.

“Untuk narkoba, perangnya dilakukan dengan cara menjauhi dan tidak ikut terlibat, serta membantu pelaporan kepada aparat hukum bila mengetahui aktivitas narkoba di lingkungan tempat tinggalnya," terang Pelda Ardinalisman.

Sedangkan perang terhadap virus corona, lanjut Pelda Ardinalisman, dilakukan dengan cara mematuhi imbauan pemerintah terkait protokol kesehatan.