Hari Ini, Provinsi Riau Tambah 182 Orang yang Positif Corona
RIAU24.COM - Kasus orang yang terinfeksi virus corona atau covid-19 di Riau semakin hari semakin meningkat. Untuk hari ini saja, di Riau mendapat penambahan kasus sebanyak 182 orang.
Berdasarkan data dari Kementerian Kesehatan RI, dengan adanya penambahan kasus baru tersebut, total keseluruhan orang yang terkonfirmasi positif corona mencapai 3.345 orang.
Selanjutnya untuk yang sembuh juga mengalami peningkatan, yakni bertambah 68 orang per hari ini. Maka itu total orang yang dinyatakan sembuh di Riau mencapai 1.557 orang.
Baca juga: Kecelakaan Maut Tewaskan Sekeluarga di Hangtua, Pengendara Positif Narkoba usai Pulang Dugem
Sedangkan untuk kasus meninggal karena covid-19 per hari ini tidak terjadi penambahan. Sehingga total orang yang meninggal mencapai 58 orang.