Menu

Baru 10 Pasien OTG Covid-19 yang Jalani Isolasi di Rusunawa Rejosari

Ryan Edi Saputra 12 Sep 2020, 22:38
dr Zaini Rizaldi
dr Zaini Rizaldi

RIAU24.COM - PEKANBARU - Sebanyak 10 orang tanpa gejala (OTG) Covid-19 menjalani isolasi di Rusunawa Rejosari, Teluk Lembu Ujung, Kecamatan Tenayan Raya.

"Saat ini sudah ada 10 OTG yang isolasi di rusunawa Rejosari. Pasien positif tanpa gejala, kita rujuk ke rusunawa untuk diisolasi," ujar Plh. Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Kota Pekanbaru Zaini Rizaldy belum lama ini.

Zaini menyebut, dari 10 OTG yang menjalani isolasi di Rusunawa Rejosari, dua di antaranya satu keluarga merupakan ibu dan anak. Para OTG menjalani perawatan disana hingga dinyatakan sembuh atau negatif dari Covid-19

Ada tenaga kesehatan yang berjaga setiap harinya mengawasi OTG yang menjalani isolasi di tempat itu. 

"Untuk tenaga kesehatan, yang stanby pagi dua orang, malam dua orang, dan sore dua orang. Tenaga kesehatan itu melakukan perawatan, memeriksa kesehatan. Kalau ada keluhan dari OTG atau ada yang perlu dirujuk, tenaga kekesehatan kita yang membantunya," terang Zaini. 

Ia menuturkan, Rusunawa Rejosari dipersiapkan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru sebagai rumah sehat tempat isolasi pasien positif Covid-19 tanpa gejala. 

Ada sebanyak 360 tempat tidur dan ruang perawatan yang disiapkan di Rusunawa Rejosari. Isolasi bagi pasien positif Covid-19 harus dilakukan dibawah pengawasan pemerintah.

Hal itu agar isolasi dapat terkontrol dan tidak menyebabkan penyebaran virus, sehingga menimbulkan pertumbuhan kasus yang lebih tinggi.