Hingga Triwulan III, Realisasi Pajak Daerah Mencapai Rp375 Miliar
RIAU24.COM - PEKANBARU - Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari 11 sektor pajak daerah pada Badan Pendapatan (Bapenda) Kota Pekanbaru cukup menunjukkan trend positif.
Realisasi hingga triwulan III tahun 2020 atau tepatnya per 15 September 2020 Bapenda Kota Pekanbaru mampu meraup Rp375 miliar pada 11 objek pajak daerah dari target Rp530 miliar untuk tahun ini.
Sementara dibandingkan pada kurun waktu yang sama di tahun 2019, capaian PAD bapenda hingga triwulan III mencapai Rp446 miliar.
"Jadi memang dibandingkan tahun lalu dengan kurun waktu yang sama terjadi penurunan sekitar Rp76 miliar," ujar Kepala Bapenda Kota Pekanbaru Zulhelmi Arifin, Jumat (18/9/2020) kemarin.
Namun, Zulhelmi mengungkapkan, jika dibandingkan pada tahun 2018 dengan kurun waktu yang sama terjadi trend positif kenaikan capaian PAD di tahun 2020 ini. Dimana pada tahun 2018 hingga triwulan III capaian PAD Rp340 miliar.
"Dibandingkan tahun 2018, ada trend positif, realisasi kita naik dengan kurun waktu yang sama," terangnya.
Ia mengungkapkan, kondisi saat ini sangat berat dalam meraup PAD dari sektor pajak daerah. Hampir tujuh bulan terjadi perlambatan ekonomi dampak pandemi Covid-19.
"Memang sejak tiga bulan terakhir dunia usaha memang sudah mulai menggeliat, karena sudah memasuki era normal baru. Namun, pandemi ini semakin buruk. Kekhawatiran kita kembali terjadi perekonomian melambat, dan berdampak ke penerimaan daerah," pungkasnya.