Menu

Polsek Ukui Gelar Razia Antisipasi Pergeseran Massa Unjuk Rasa Aksi Tolak UU Omnibus Law

Ryan Edi Saputra 8 Oct 2020, 11:47
Polsek Ukui Gelar Razia Antisipasi Pergeseran Massa Unjuk Rasa Aksi Tolak UU Omnibus Law
Polsek Ukui Gelar Razia Antisipasi Pergeseran Massa Unjuk Rasa Aksi Tolak UU Omnibus Law

RIAU24.COM - Untuk mengantisipasi terjadinya perkumpulan masa serta menghindari penyebaran Covid 19 terkait dengan Aksi Unras/Aksi tolak UU Omnibus Law. Polsek Ukui Polres Pelalawan Gelar razia antisipasi Pergeseran masa, Kamis (08/10/2020).

Kapolsek Ukui AKP Rifendi S.Sos.,M.Si  langsung memimpin jalanya razia bersama 20 personil Polsek Ukui yang dilaksanakan di depan mako Polsek Ukui Jalan Lintas Timur Sejak pagi hari 08.00 Wib.

Kapolsek Ukui AKP Rifendi S.Sos.,M.Si membenarkan pihaknya dari polsek Ukui melaksanakan pemeriksaan kendaraan antisipasi pergeseran masa buruh /mahasiswa kecamatan Ukui terkait penolakan UU Omnibus Law, perlu dipahami perkembangan penyebaran Covid 19 di indonesia saat ini masih meningkat apalagi di jakarta termasuk salah satu kota yang masih tinggi penyebaran covid-19.

“Untuk itu kami menghimbau kepada masyarakat, simpatisan, buruh adik-adik mahasiswa agar kiranya menahan diri untuk tidak turut melakukan aksi unras di jakarta atau di manapun, karena yang namanya unras sudah pasti menimbulkan kerumunan masa, tentu kita semua tidak ingin klaster baru covid19 muncul, tolong sekali tolong tahan diri cukup kita pantau dari jauh. Kita ini negara demokrasi segala sesuatunya kita rembukan bersama, saya yakin di pusat juga pasti sedang musyawarah dengan pihak-pihak terlibat kaitanya dengan UU Omnibus Law,” terangnya.

Kemarin pihaknya telah melakukan upaya penyekatan dengan cara pemeriksaan kendaraan yang melintas dan pada hari ini juga demikian kami masih berupaya memberi pngertian bahwa aksi unras/demo saat pandemi covid19 tidak di benarkan.

"Dari hasil pemeriksaan setiap kendaraan yang melintas kami sudah lakukan pemeriksaan yang mana sampai dengan berita ini diterbitkan belum kami temui pergeseran masa/mahasiswa kecamatam ukui untuk melakukan Unras," terangnya.

"Harapan kami tentunya yang pertama adalah Covid19 ini segera berakhir, sehingga kita dapat beraktifitas dengn normal," Tutup Kapolsek.