Menu

Kasus Covid-19 di Riau Tembus 10.000 Kasus, Daerah ini Jadi Penyumbang Penambahan Hari ini

Muhammad Iqbal 12 Oct 2020, 17:56
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani Nazir mengakan, di Provinsi Riau terdapat penambahan kasus corona atau covid-19 per hari ini, Senin, 12 Oktober 2020.

Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Riau, Bumi Lancang Kuning itu penambahan sebanyak 213 orang. Maka, penambahan kasus covid-19 di Riau sudah tembus 10.000 kasus atau tepatnya 10.174 kasus.

"Provinsi Riau terdapat penambahan 213 kasus Terkonfirmasi Covid-19," kata dia hari ini.

Dia merincikan Kota Pekanbaru masih terbanyak, yakni 122 kasus, Bengkalis sebanyak 22 kasus, Pelalawan 16 kasus, Rokan Hulu 15 kasus dan Siak 13 kasus.

Kemudian Dumai 9 kasus, Kampar 8 kasus, Indragiri Hilir dan Rokan Hilir masing-masing 2 kasus dan Kuantan Singingi 1 kasus. "Dan luar Provinsi Riau 2 orang," ujarnya lagi.

Sehingga, jumlah orang yang terkonfirmasi positif corona sebanyak 10.174 kasus. Dimana 2.608 melakukan isolasi mandiri dan 
rawat di RS 1.095 orang dirawat di RS.