Jaga Kamtibmas, Polsek Bunut Giatkan Patroli Kendaraan Roda Dua
RIAU24.COM - Personil Polsek Bunut Polres Pelalawan melaksanakan kegiatan Patroli Roda 2 di Kecamatan Pelalawan, pada Sabtu (17/10/2020).
Kegiatan Patroli merupakan salah satu fungsi Kepolisian yang bertugas dibidang Preventif atau pencegahan terhadap terjadinya gangguan Kamtibmas.
"Kehadiran Polisi sangat dibutuhkan di setiap waktu guna mencegah bertemunya faktor niat para pelaku kejahatan dengan faktor kesempatan yang berpotensi pada terjadinya kejahatan atau gangguan keamanan," ujar Kapolsek Bunut Polres Pelalawan AKP Rokhani.
Kegiatan patroli roda dua dilaksanakan dengan sasaran pusat keramaian maupun fasilitas umum yang berada di Kecamatan Bunut,dengan dilaksanakannya patroli diharapkan dapat memberikan rasa aman kepada masyarakat.
"Dengan adanya kegiatan patroli yang dilaksanakan oleh personil Polsek Bunut Polres Pelalawan diharapkan dapat menekan angka kriminalitas yang terjadi terutama di pada saat weekend,” kata Kapolsek Bunut.