Minum Air Rebusan Cengkih, Ini Khasiatnya Untuk Kesehatan
RIAU24.COM - Cengkih mengandung banyak manfaat kesehatan. Cengkih bisa membantu Anda melawan masalah gigi dan banyak lagi.
Air cengkih juga dikaitkan dengan berbagai manfaat kesehatan. Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Membunuh bakteri berbahaya
Cengkih memiliki sifat antimikroba yang bisa membantu menghentikan pertumbuhan mikro-organisme berbahaya. Bakteri tersebut bisa menyebabkan kram, kelelahan, dan diare.
2. Menyehatkan tulang
Cengkih dipercaya bisa membuat tulang menjadi sehat. Sebab, dalam cengkih terdapat ekstrak hidrokarbon yang termasuk senyawa fenolik seperti eugenol dan turunannya, yakni flavon, isoflavon, dan flavonoid.