PKS Berharap 20 Ribu Vaksin Covid-19 Bisa Digratiskan Pemrov Riau bagi Masyarakat Miskin
RIAU24.COM -Ketua fraksi PKS DPRD Riau Makarius Anwar berharap 20 ribu vaksi covid-19 yang sudah tiba di Pekanbaru, Riau bisa digratiskan pemerintah untuk masyarakat miskin.
"Ya kita berharap vaksin ini untuk masyarakat ditanggung pemerintahlah. Karena saat ini masyarakat kita sudah susah. Dan jangan kita mau dapatkan solusi tapi malahan menambah kesusahan masyarakat miskin. Kalau orang mampu boleh tidak gratis tapi kalau tidak mampu digratiskanlah oleh pemerintah Riau,"kata Makarius. Selasa 5 Januari 2021.
Seperti diketahui Senin kemarin 20 ribu vaksin covid-19 tiba di Pekanbaru Riau. Antivirus itu didistribusikan lewat jalur darat ke Pekanbaru, Riau.
"Vaksin COVID-19 sudah dikirim dan masih dalam perjalanan. Diperkirakan akan tiba di Pekanbaru sekitar pukul 17.00 WIB ini," ujar Kepala Dinas Kesehatan Riau, Mimi Yuliani. Senin 4 Januari 2021.
Sementara itu Wakil Gubernur Edy Natar Nasution mengatakan hal yang sama bahwa vaksin ini akan tiba di Pekanbaru pada hari Senin 4 Januari 2021
"Setelah sampai di Pekanbaru Provinsi Riau vaksin itu Akan diambil alih oleh tim kesehatan sebelum disalurkan. Secara teknis kita tunggu orang kesehatan untuk mengatur namun untuk jumlah sudah disampaikan,"ujarnya.