Cara Membuat Semur Ceker
1. Rebus sebentar ceker untuk membuang sisa darah dan kotoran. Tiriskan dan buang air rebusannya.
2. Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan serai dan daun salam. Tumis hingga bumbu matang.
3. Masukkan ceker dan jamur shitake sebagai penyedap alami, tuang air dan masak hingga mendidih dan matang kurang lebih 10 menit.
Baca juga: Semua Hal Tentang Barron Trump, Putra Bungsu Donald Trump yang Menarik Perhatian Selama Pemilu AS
4. Masukkan kecap manis dan kecap asin. Aduk rata dan masak lagi hingga ceker empuk dan bumbunya meresap. Angkat.