Menu

Massa Ormas PAO Gelar Unjuk Rasa di Mapolres Inhil, Tuntut Pembebasan Rekan Yang Ditahan

Satria Utama 19 Apr 2021, 19:07
Aksi Unjuk Rasa di depan mapolres Inhil
Aksi Unjuk Rasa di depan mapolres Inhil

Aksi sekolompok masyarakat di depan Polres Inhil berlangsung singkat, sebab Kasat Intel Polres Inhil AKP Aang Kusmawan mengakomodir dua orang kordinator dari kelompok aksi M Tassaka dan Ahmad Fauzi diajak masuk ke Polres Inhil untuk memberikan penjelasan. 

"Yang lainya silahkan membubarkan diri, dua orang kordinator ikut saya untuk mendapatkan penjelasan," kata Kusmawan. 

Sementara itu LBHI Batas Indragiri yang menjadi penasihat hukum dari 4 orang tersangka yang diamankan Polres Inhu mengaku tidak mengetahui adanya aksi unjuk rasa terkait penahanan kliennya.

"Saya tidak tau kalau tadi ada aksi demo di Polres Inhil terkait klien kami, tadi pagi tadi saya sudah mengajukan permohonan penangguhan penahanan dan permohonan gelar perkara dan ke Polres Inhil, terhadap 4 orang klien," kata Direktur wilayah Inhil LBHI Batas Indragiri Akmal SH.

Akmal menjelaskan, ormas PAO juga sudah menyerahkan permohonan pendampingan penasehat hukum atas perkara yang menjerat Panglima ormas PAO dan tiga orang dari kelompok tani, atas nama Bolar, Thamrin dan M Jasmir.

"Kami sudah menyiapkan langkah langkah hukum atas apa yang dituduhkan kepada klien kami, kami menduga ada kriminalisasi terhadap klien kami," ujar Akmal. ***

Halaman: 12Lihat Semua