Dunia Makin Kacau! Presiden Ini Malah Ajak Parlemennya Segera Sahkan RUU Pernikahaan Sesama Jenis
RIAU24.COM - Presiden Chile, Sebastian Pinera begitu berambisi agar Rancangan Undang-Undang pernikahaan sesama jenis di negaranya segera dibahas sekaligus disahkan.
Alasannya karena RUU pernikahan sesama jenis ini memang sudah lama dinantikan oleh komunitas LGBT Chile.
Sudah begitu lama sejak mereka mendorong agar RUU ini disahkan dikutip dari Reuters, Rabu 2 Juni 2021.
Alasan lain akan memperkuat kelompok progresif di Chile. Sebab hingga saat ini negara Chile didominasi oleh budaya Katolik konservatif.
"Saya pikir waktu untuk pernikahan yang setara telah tiba di negara kita," ujarnya.
Meskipun seperti itu koalisi konservatif yang saat ini masih berkuasa di negara itu enggan membahas RUU ini dalam kongres.
"Semua orang, terlepas dari orientasi seksualnya, akan dapat hidup, mencintai, dan membentuk keluarga dengan semua perlindungan dan martabat yang mereka butuhkan dan pantas dapatkan," ujarnya.