Masih Pandemi, Berikut Ini Rukun Shalat Idul Adha di Rumah
RIAU24.COM - Hari Raya Idul Adha akan jatuh pada pada 20 Juli 2021 besok. Sama seperti tahun sebelumnya, shalat Idul Adha akan kembali digelar di tengah pandemi Covid-19.
Untuk mengantisipasi penularan Covid-19, Kemenag telah menerbitkan aturan khusus terkait perayaan Idul Adha.
Bagi daerah yang termasuk wilayah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, shalat Idul Adha dilakukan di rumah dan takbir keliling ditiadakan.
Maka itu, bagi kamu yang ingin shalat di rumah sendiri, berikut ini tata cara shalat Idul Adha di rumah yang dilansir dari Kompas.com, Senin, 19 Juli 2021.
Rukun shalat Idul Adha:
2. Memulai dengan niat shalat Idul Adha, yang jika diartikan berbunyi "Aku berniat shalat sunnah Idul Adha dua rakaat (menjadi makmum/imam) karena Allah ta’ala."
3. Membaca takbiratul ihram (Allahu Akbar) sambil mengangkat kedua tangan
4. Membaca doa iftitah
5. Membaca takbir sebanyak 7 (tujuh) kali (di luar takbiratul ihram) dan di antara tiap takbir itu dianjurkan membaca "Subhaanallaahi wal hamdulillaahi wa laa ilaha illallahu wallaahu akbar."
6. Membaca surah al-Fatihah, diteruskan membaca surah yang pendek dari Al-Qur'an
7. Ruku’, sujud, duduk di antara dua sujud, dan seterusnya hingga berdiri lagi
8. Pada rakaat kedua sebelum membaca al-Fatihah, disunnahkan takbir sebanyak 5 kali sambil mengangkat tangan, di luar takbir saat berdiri (takbir qiyam), dan di antara tiap takbir disunnahkan membaca "Subhaanallaahi wal hamdulillaahi wa laa ilaha illallahu wallaahu akbar."
9. Membaca Surah al-Fatihah, diteruskan membaca surah yang pendek dari Al-Qur'an
10. Ruku’, sujud, dan seterusnya hingga salam.
Sunah-sunah shalat Idul Adha di rumah juga sama seperti saat keadaan normal. Adapun sunah-sunah yang dianjurkan seperti mengumandangkan takbir, mandi sunah id, dan memakai parfum.
Selain itu, sebelum shalat dimulai, muslim juga disunahkan untuk memperbanyak bacaan takbir, tahmid, serta tasbih.