Kasihan! Banyak Baliho Puan Maharani Ditulisi Kata Kotor Seperti Ini
RIAU24.COM - Ketua DPC PDIP Surabaya Adi Sutarwijono membenarkan jika baliho Puan Maharani telah dinodai dengan aksi vandalisme.
Menurutnya, delapan lokasi baliho Puan Maharani di Surabaya dicoret-coret dikutip dari kompas.com, Selasa, 27 Juli 2021.
Baca juga: Duh, Pembantu Prabowo yang Satu Ini Dinilai Lebih Banyak Kontrofersinya Ketimbang Prestasi
Baliho dicoret dengan cat minyak dan ditulisi kata-kata kotor.
Beberapa diantaranya ditulisi kata "Open BO". Tulisan itu terpampang dekat dengan foto Puan.
"Saya mendapatkan laporan baliho korban vandalisme ada di sekitar delapan titik lokasi di Surabaya," ujarnya.
Sebagai bentuk pembelaan, kasus ini sudah dilaporkan ke polisi.