Ponpes Sholawat Al Burdah Baa Khaalish Diresmikan, Kasmarni: Keberadaanya Harus Kita Dukung
RIAU24.COM - BENGKALIS - Bupati Bengkalis Kasmarni meresmikan pondok pesantren sholawat Al Burdah Baa Khaalish, Selasa 10 Agustus 2021 pagi. Pondok pesantren berdiri di Jalan Bantan, gang melati RT 01 RW 05 Desa Senggoro Kecamatan Bengkalis.
Bupati Bengkalis Kasmarni S.Sos MP menyampaikan bhawa pembangunan pondok pesantren, merupakan kegiatan mulia.
"Dengan keberadaanya harus kita dukung dan kita besarkan bersama, guna memberikan nilai manfaat untuk daerah dan masyarakat, mudah mudahan dengan banyak lembaga pendidikan berbasis pesantren di Kabupaten Bengkalis, maka makin banyak pula kita dapat membentuk generasi kedepan, menjadi generasi yang berakhlak, berbudi pekerti, cerdas, berkualitas, maju dan sejahtera,"ungkap Kasmarni.
Menurutnya, Pemerintah Daerah tentunya merespon baik kegiatan dunia pendidikan, sebagai salah satu langkah untuk mencerdaskan anak bangsa, mencerdaskan putra dan putri dalam menjamin terlaksananya layanan diksar sebagai implementasi wajib belajar 12 tahun yang harus kita penuhi.
"Pembangunan manusia, tidak hanya menjadi tanggungjawab pemerintah atau masyarakat se-mata mata. Tapi tanggungjawab semua komponen, termasuk dunia pesantren. Pesantren yang telah memiliki nilai historis dalam membina dan mengembangkan masyarakat, kualitasnya harus terus didorong dan dikembangkan, proses pembangunan manusia yang dilakukan pesantren tidak bisa dipisahkan dari proses pembangunan manusia yang tengah diupayakan pemerintah,"ungka Kasmarni lagi.
Disamping itu, kami mengajak seluruh masyarakat, mari bantu pembangunan Ponpes Shalawat Al Burdah Baa Khalish sesuai kemampuan, agar kedepannya Ponpes ini menjadi lembaga pendidikan terbaik bagi generasi masa hadapan, sisihkan sedikit rezeki sebagai tabung amal jariyah kita menuju kehidupan kekal abadi di akhirat kelak.