Tidak Hanya untuk ASN, Program Kamis Bersih di Rohil Juga untuk Masyarakat Umum
RIAU24.COM - Kegiatan Kamis Bersih yang diluncurkan beberapa waktu lalu bukan hanya sekedar wacana saja, ini terbukti, Kamis (26/8) pagi.
Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong melakukan penanaman pohon buah di belakang kantor Bupati, Batu Enam Bagansiapiapi.
Saat ini tampak kawasan dibelakang kantor bupati tersebut bersih, setelah ratusan pohon buah-buahan ditanam. Adapun tanaman buah yang ditanam seperti jambu biji, mangga, kelengkeng, rambutan, dan lainnya.
Pada kesempatan itu, bupati dan wakil bupati serta seluruh kepala dinas melakukan penebaran bibit benih ikan nila merah, dan nila hitam sebanyak 17 kantong pada kolam yang baru dibuat ditengah kebun buah itu.
Bupati Rokan Hilir Afrizal Sintong mengatakan, kegiatan ini merupakan program rutin seluruh kantor pemerintahan di Rohil setiap Kamis, agar seluruh pegawai sehat dan semangat dalam bekerja serta terhindar dari berbagai penyakit.
"Kita harap pohon buah-buahan yang ditanam ini dapat menambah keindahan kantor bupati, dan menjadi daya tarik bagi pengunjung yang datang ke Bagansiapiapi," kata bupati